Program s3 universitas swasta di Jakarta

Perkiraan Biaya Yang Dikeluarkan Untuk Program S3 Universitas Swasta di Jakarta

Diposting pada

Melanjutkan studi ke Master atau S2  atau bahkan Doktoral atau S3 mungkin bukan pilihan yang mudah untuk semua orang, butuh waktu dan biaya yang memadai untuk bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Untuk yang berminat, ada beberapa Program S3 Universitas Swasta di Jakarta yang bisa dimasuki, ini adalah perkiraan biaya untuk jenjang Doktoral di PTS di Jakarta.

Baca Juga: 4 Cara Berbicara Di Depan Umum Yang Perlu Anda Kuasai

Perkiraan Biaya Program S3 Perguruan Tinggi Swasta di Jakarta

Universitas Swasta di Jakarta sudah mulai membuka program S3 bagi yang ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Terutama untuk para guru atau pelajar yang ingin mendapatkan kesempatan yang lebih besar, gelar Master atau Doktoral menjadi nilai yang tidak kalah berharga.

Berikut adalah perkiraan biaya untuk masing-masing Program S3 Universitas Swasta di Jakarta. Harga di bawah bisa saja berubah-ubah sesuai dengan peraturan yang berlaku di setiap universitas.

1.      Universitas Bina Nusantara

Untuk perkiraan biaya di bawah adalah S3 untuk program studi Komputer Science.

  • Biaya pendaftaran mahasiswa baru: Rp 750.000
  • Uang kuliah per semester : Rp 32.000.000
  • Uang gedung : Rp 48.000.000

Untuk uang kuliah per semester dibagi menjadi dua:

  • Semester pertama: Rp 30.000.000
  • Semester dua: Rp 18.000.000

2.      Universitas Mercu Buana

Untuk perkiraan biaya di bawah adalah S3 untuk program studi Manajemen.

  • Semester satu: Rp 26.000.000
  • Semester dua: Rp 23.000.000
  • Semester tiga: Rp 23.000.000
  • Semester empat: Rp 23.000.000
  • Semester lima: Rp 23.000.000
  • Semester enam: Rp 23.000.000

Untuk PTS Mercu Buana, biaya kuliah S3 di atas tersedia juga dengan skema angsuran untuk pembayarannya.

3.      Universitas Pancasila

Di Universitas Pancasila membuka 2 program studi untuk jenjang Doktoral atau S3. Yaitu S3 Ilmu Farmasi dan S3 Ilmu Ekonomi. Berikut adalah perkiraan biaya untuk S3 Ilmu Farmasi:

  • Biaya pendaftaran: Rp 500.000
  • Semester satu: Rp 22.550.000
  • Semester dua: Rp 22.550.000
  • Semester tiga: Rp 37.500.000
  • Semester empat: 12.500.000
  • Semester lima: 12.500.000
  • Semester enam: 12.500.000
  • Dengan jumlah seluruh semester: Rp 120. 100.000

Berikut adalah perkiraan biaya untuk S3 Ilmu Ekonomi:

  • Biaya pendaftaran: Rp 500.000
  • Semester satu: Rp 39.750.000
  • Semester dua: Rp 39.750.000
  • Semester tiga: Rp 39.750.000
  • Semester empat: 31.000.000
  • Dengan jumlah seluruh semester: Rp 150.200.000

Demikian perkiraan biaya yang perlu dikeluarkan untuk yang ingin mengikuti Program S3 Universitas Swasta di Jakarta. Perlu diingat kembali, biaya kuliah ini pasti berbeda-beda untuk setiap program studi dan juga perguruan tinggi yang akan dimasuki.